Ikatan Alumni Universitas Airlangga Cabang Sidoarjo Gelar Donor Plasma Konvalesen

Ikatan Alumni Universitas Airlangga Cabang Sidoarjo Gelar Donor Plasma Konvalesen
FOTO: Kegiatan donor darah dan plasma konvalesen Ikatan Alumni Universitas Airlangga Cabang Sidoarjo

SIDOARJO, LimaDetik.Com – Sering kita mendengar setetes darah menyelamatkan nyawa orang lain. Dengan kondisi yang ada saat ini di tengah pandemi covid 19.

Merasa bagian dari masyarakata yang terdampak covid-19, Ikatan Alumni Universitas Airlangga (IKA UA) cabang Sidoarjo mengadakan donor darah dan donor plasma konvalesen bertempat di sekolah Nurul Hikmah Sidoarjo tanggal 27-28 Maret 2021 bekerja sama dengan PMI Cabang Sidoarjo.

Menurut drg. Winaryo Sp. Perio Ketua IKA UA cabang Sidoarjo menjelaskan, bahwa kegiatan ini merupakan yang kedua dan spontanitas hanya dalam waktu satu bulan.

“Ini merupakan kegiatan spontanitas untuk kedua kalinya kita lakukan, dengan harapan kegiatan ini semakin lama semakin besar dengan mengundang Bupati, Kapolrestabes dan lainnya” katanya, Sabtu (27/3/2021).

Selain itu lanjut drg Winaryo, pihaknya mengadakan kegiatan tersebut karena melihat kondisi yang semakin memprihatinkan terhadap stok darah yang ada di PMI maupun stok plasma kovalesen.

“Dengan adanya kegiatan ini kita bisa membantu PMI dan masyarakat yang membutuhkan darah maupun plasma kovalesen. Dan saya berharap acara ini jangan sampai berhenti sampai disini tapi terus berlanjut secara periodik dan berkembang” ungkapnya meminta.

“Kita juga mengedukasi masyarakat untuk menjadi pendonor rutin. Dan Bagi masyarakat yang pernah kena covid bisa mendonorkan plasma kovalesen. Yang dulu dikucilkan sekarang menjadi pahlawan” imbuhnya.

(msa/yd)