Legislator Mengutuk Keras Aksi Penculikan dan Pembunuhan Terhadap Bocah di Sumenep

Legislator Mengutuk Keras Aksi Penculikan dan Pembunuhan Terhadap
FOTO: Indra Wahyudi, Wakil Ketua DPRD Sumenep

SUMENEP, LimaDetik.Com – Indra Wahyudi Wakil Ketua DPRD Sumenep, Madura, Jawa Timur mengutuk keras aksi penculikan dan pembunuhan terhadap seorang bocah berumur 4 tahun di sumenep.

“Sebelumnya kami mengucapkan Innaalillahi Wainnaa Ilaihi Roji’un. Saya mengutuk aksi penculikan dan pembunuhan seorang anak warga Desa Tambaagung Ares Ambunten Sumenep,” kata Indra Wahyudi.

Menurut Indra, kasus ini harus jadi attensi khusus oleh pihak Kepolisian baik Polres Sumenep, Polda Jatim dan Polri.

Baca juga: Dikabarkan Hilang, Bocah Berusia 4 Tahun Ditemukan Tewas Terbungkus Karung dalam Sumur

“Saya menyerukan kepada seluruh masyarakat Sumenep khususnya masyarakat Ambunten bersama-sama mengawal dan mendukung Kepolisian mengusut tuntas kasus ini hingga ke akar-akarnya,” harapnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Selfie Nur Indah Sari bocah berusia (4) tahun, Warga Desa Tamba Agung Ares, Kecamatan Ambunten, Sumenep, putri dari keluarga Abd. Ghani (alm) dan Ibu Hamidah dikabarkan hilang sejak pukul 11.00 WIB, Minggu (18/4/2021) lalu.

Dan saat ini ditemukan tewas dalam sumur mati dalam keadaan terbungkus karung di Dusun Pandan, Desa Ambunten Tengah sekitar pukul 12.00 WIB.

(Bahri/yd)