Permintaan Listrik Nyala 24 Jam, Begini Tanggapan MULP PLN Kepulauan Kangean

Avatar of news.Limadetik
Permintaan Listrik Nyala 24 Jam, Begini Tanggapan MULP PLN Kepulauan Kangean
FOTO: Emmak emmak unjuk rasa didepan kantor PLN Pagerungan Kecil.

LIMADETIK.COM, SUMENEP – Permintaan listrik nyala 24 jam, di Pulau pagerungan kecil, kecamatan Sapeken, mulai ditanggapi Manajer Unit Pelayanan Pelanggan (MULP) PLN Kepulauan Kangean, Fendik Kristiawan.

Menurutnya, 48 pulau berpenghuni, hanya 17 Pulau yang sudah mendapatkan layanan listrik normal.

“Diwilayah Kabupaten Sumenep ini terdapat banyak sekali pulau yang belum berlistrik. PLN dan Pemerintah berkomitmen melistriki, pulau yang berpenghuni. Dari 48 pulau berpenghuni, PLN baru melistriki 17 pulau.” kata Fendik, Sabtu (15/10/2022) malam.

Pelaksanaan layanan listrik di kepulauan, akan dilakukan secara bertahap, sesuai dengan arahan dari pemerintah.

“Kami melistriki pulau secara bertahap. Sesuai arahan pemerintah, agar PLN dapat memanfaatkan energi baru terbarukan yakni dengan sistem PLTS.” ungkapnya.

Disinggung, soal permintaan warga pagerungan kecil, listrik nyala 24 jam, pihaknya, akan meneruskan kepada pimpinan PLN.

“Terkait, permintaan di pagerungan kecil, akan disampaikan kepada pimpinan yg lebih tinggi pak, dan tentunya dengan pemerintah daerah setempat.” demikian Fendik Kristiawan menanggapi tuntutan warga Pagerungan Kecil.