LAMONGAN, LimaDetik.Com – Ahad 4 April 2021, Pimpinan anak cabang fatayat NU Mantup mengadakan rangkaian Harlah ke-71 tahun Fatayat NU, di SMK Ma’arif NU Mantup dan Gedung MWC NU Mantup, Kabupaten Lamonga, Jawa Timur.
Dalam kegiatan ini diadakan serangkaian lomba Paduan suara, MC Bahasa Jawa, senam Fatayat dan Banjari yang di ikuti oleh 15 Ranting yang ada di Kecamatan Mantup.
“Berharap pemudi NU di wilayah Kecamatan Mantup bisa tertarik menguikuti kegiatan yang diadakan oleh Fatayat NU Mantup yang bukan hanya kegiatan Ngaji rutinan, tapi banyak kegiatan masa kini yang menyenangkan.” ucap sahabat Lilik Kusmiati, S.Pd.I ketua PAC Fatayat NU Mantup saat pembukaan acara Lomba.

“Karna saya yakin banyak potensi besar di mantup yang hatus di munculkan, harus di rangkul dan harus terus di asah agar tidak salah wadah, apa lagi fatayat NU adalah organisasi berbasis usia yang harus terus mencetak kader dan meregenerasi agar estafet kepemimpinan fatayat NU Mantup tetap berjalan sebagaimana PD/PRT yang berlaku” tambahnya.
Acara Lomba Harlah ini di buka oleh ketua MWCNU Mantup, Drs. H. M. Soib yang pada pagi itu tidak bisa berlama-lama karna beliau juga harus mengikuti kegiatan Batsul Masail LDNU MWCNU Mantup.
“Semoga mulai hari ini dan seterusnya Kader Fatayat NU Mantup terus berghirroh,, memantapkan diri untuk berkhidmat, terus bergandeng tangan, bukan saling mendominasi adalah kunci maju nya organisasi’ ujarnya.

Selain itu, ia juga mengucapkan terima kasih kepada para donatur aghniya’ NU se Kecamatan Mantup yang tdk bisa mereka sebut satu persatu, begitu juga sahabat Banser Ansor Mantup yang selalu setia mengawal kegiatan mereka.
“Rekan/rekanita yang selalu siap sedia untuk kami smoga Allah membalas dengan sebaik baik kebaikan. Untuk antusiasme peserta kalian luar biasa. Sampai ketemu Harlah taun depan insya Allah, Aamiin” tukasnya.
(fatik/yd)
Respon (1)
Komentar ditutup.