Pentingnya Diferensiasi Terhadap Pemasaran dan Produk

Pentingnya Diferensiasi Terhadap Pemasaran dan Produk
FOTO Ilustrasi

Oleh: Fitri Setiawati
Universitas Muhammadiyah Malang

Diferensiasi mempunyai tujuan untuk mencapai posisi kompetitif yang kuat dalam setiap segmen yang dikejar. Sedangkan pemasaran terdiferensiasi yaitu strategi pemasaran dengan fokus pada dua atau lebih kelompok konsumen dan menggunakan pendekatan yang berbeda-beda untuk masing-masing kelompok. Pemasaran terdiferensiasi juga menawarkan potensi pendapatan yang lebih besar. Lebih banyak segmen pasar menandakan lebih banyak pula pelanggan yang membeli.

Perusahaan yang memiliki produk yang beragam membantu perusahaan untuk membangun saluran distribusi yang lebih efektif. Karena banyaknya distributor dan paritel yang lebih senang dengan produsen yang memiliki beragam produk. Namun disisi lain lebih banyak segmen juga berarti lebih banyak pengeluaran.

Selain diferensiasi pemasaran ada pula diferensiasi produk. Mungkin untuk yang sudah terjun didunia bisnis sudah tidak asing lagi diferensiasi produk itu apa namun sebagian orang juga masih belum mengerti apa itu diferensiasi produk. Diferensiasi produk adalah proses yang membedakan antara produk dan jasa perusahaan yang satu dengan yang lain.

Perusahaan yang telah mengalami keberhasilan dalam diferensiasi maka telah menciptakan keunggulan yang kompetitif karena pelanggan akan melihat produk perusahaan sebagai superior. Hal ini akan menjadikan pengaruh terhadap produk perusahaan menjadi beda dengan perusahaan yang lain, baik dari harga, kualitas dan keunikan.

Tidak hanya itu deiferensiasi produk menjadi hal yang sangat penting bagi perusahaan untuk bersaing. Karena dalam persaingan bisnis akan ada banyak sekali perusahaan yang menjual produk yang sama, sehingga konsumen dihadapkan pada banyak pilhan dan akan merasa bingung untuk memilih produk mana yang akan dibeli. Dalam situasi ini diferensiasi produklah yang berperan penting untuk memberi keputusan pada konsumen, dengan menonjolkan kelebihannya dan membuat produk berbeda dengan pesaingnya. Dalam menuju kesuksesan dalam berbisnis dibutuhkannya yang namanya strategi.

Adapun poin-poin terkait strategi yang bisa dipakai dalam melakukan diferensiasi.
1. Memahami konsumen
2. Menjaga konsistensi kualitas produk.
3. Menginfokan kelebihan dan keunikan produk.
4. Memberikan persepsi untuk membeli.

Adapun syarat dalam melakukan diferensiasi yaitu:
1. Harus dapay mendatangkan nilai tambah pada konsumen.
2. Merupakan se buah keunggulan dari para pesaing.
3. mempunyai keunikan.

Exit mobile version